Banyak yang belum tahu, makna “Logo Pengayoman” pada Kementerian Hukum dan HAM RI?

    Banyak yang belum tahu, makna “Logo Pengayoman” pada Kementerian Hukum dan HAM RI?

    CILACAP, INFO_PAS - Logo Pengayoman Pemasyarakatan, yang merupakan simbol identitas Kementerian hukum dan HAM RI, memiliki makna mendalam yang mencerminkan tugas dan fungsi lembaga, Selasa (27/08/24).

    Meski sudah beberapa tahun silam diluncurkan logo baru Pengayoman dari Kementerian hukum dan HAM RI, namun ternyata banyak yang belum tahu tentang makna dan filosofi dari lambang atau logo tersebut. tidak hanya masyarakat umum yang belum tahu, ternyata banyak juga dari pegawai internal Kementerian Hukum dan HAM RI. Sesuai dengan Pasal 6 dalam Peraturan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia Nomor M.HH-05.UM.01.01 Tahun 2011 tentang Logo Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Berita Negara Republik Indonesia Tahun 2O11 Nomor 433) diubah sehingga berbunyi sebagai berikut :
    Logo menggambarkan tugas dan fungsi Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia yang memuat:
    a. tulisan   :  PENGAYOMAN;
    b. gambar :  1. 5 (lima) garis busur;
    2. 2 (dua) garis tegak lurus sejajar; dan
    3. garis siku kanan dan garis siku kiri;
    c. tata warna :   1. warna biru tua   sebagai dasar; dan
    2. warna emas pada garis lukisan logo dan tulisan PENGAYOMAN.
    Makna tulisan PENGAYOMAN sebagaimana berarti mengayomi dan melindungi seluruh rakyat Indonesia di bidang hukum dan hak asasi manusia.

    Makna gambar sebagai berikut:
    a. 5 (lima) garis busur melambangkan Pancasila yang merupakan falsafah negara;
    b. 2 (dua) garis tegak lurus sejajar yang mempunyai makna demokrasi dan keadilan untuk mewujudkan kesejahteraan bangsa Indonesia; dan
    c. garis siku kanan bermakna hukum dan garis siku kiri bermakna hak asasi manusia yang menjunjung tinggi agama dan moral.
    Makna warna sebagaimana dimaksud pada ayat (1) huruf c sebagai berikut:
    a. warna biru tua sebagai dasar yang mempunyai makna amanah, keamanan, keteraturan, kedalaman makna jati diri bangsa, percaya diri, ketertiban, dan inovasi teknologi; dan
    b. warna emas bermakna keagungan, keluhuran, dan kewibawaan.

    Rizal Afif Kurniawan.

    Rizal Afif Kurniawan.

    Artikel Sebelumnya

    Pengembangan Kompetensi Teknologi Pemetaan...

    Artikel Berikutnya

    Lapas Karanganyar Ikuti Zoom Peresmian POLTEKPIN...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Kapolri Tekankan Peran Penting Pemuda Muhammadiyah Dalam Wujudkan Indonesia Emas 
    Kapolri Beri Kenaikan Pangkat Anumerta ke Almarhum AKP Ulil Ryanto
    Dharma Wanita Persatuan Nusakambangan Cilacap Gelar Bakti Sosial
    Mengawal Setiap Langkah Kegiatan Pembinaan Warga Binaan Tim TTD Lapas Karanganyar Hadir dengan Pengamanan Melekat
    Upaya Peningkatan Tugas dan Fungsi Pengamanan Jajaran Kesatuan Pengamanan Lapas Khusus Kelas IIA Karanganyar Nusakambangan
    Partisipasi Lapas Karanganyar dalam Zoom Meeting Percepatan Data Responden Survei Peningkatan Integritas KPK di Kementerian Hukum dan HAM
    Pasca Lebaran Idul Fitri, Petugas Lapas Besi beri Pelayanan Kunjungan Keluarga Warga Binaan
    Kepala Lapas Karanganyar Hadirkan Strategi Komunikasi Efektif Dalam Penguatan Kehumasan
    Tim Siaga Peduli Lakukan Survey Pembuatan Sumur Bor Artesis di Area Masjid Al-Ikhlas Lapas Kelas IIA Kembangkuning
    Asah Kemampuan Beladiri Petugas Lapas Nusakambangan - Cilacap, Kalapas Gandeng Federasi Kempo Jateng untuk Adakan Latihan Rutin
    Lapas Kembangkuning Gandeng Pertamina RU IV Beri Pelatihan Ketrampilan pada WBP
    Mengawal Setiap Langkah Kegiatan Pembinaan Warga Binaan Tim TTD Lapas Karanganyar Hadir dengan Pengamanan Melekat
    Lapas Pasir Putih Sinergi Bersama PT Kilang Pertamina Indonesia RU IV Tanam Pohon Cemara Lestarikan Alam Nusakambangan
    Peresmian dan Diseminasi Peraturan Menteri Hukum dan HAM Nomor 25 Tahun 2023: Kehadiran Kalapas Karanganyar dalam Zoom Meeting
    Perjalanan Panjang CPNS Kemenkumham Jawa Tengah di Nusakambangan Semangat Juang Mengikuti Longmarch
    Lapas Besi Berikan Pendampingan Satu Narapidana Untuk Ikuti Sidang PK
    Kalapas Kembangkuning, Agus Wahono Sambut Kedatangan Kadivpas Jateng

    Ikuti Kami